PDIP Prioritaskan Calon Gubernur Riau yang Gandeng Kadernya

PEKANBARU, seputarriau.co - Bendahara Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Riau Makmun Solihin, mengatakan partainya akan memprioritaskan calon gubernur yang berani menggandeng kader PDIP untuk maju Pilkada 2018.

 

Sebab, kata Makmun, PDIP Riau memiliki kandidat yang berasal dari internal partai

 

Makmun mengatakan, salah satu prioritas PDIP dalam menentukan siapa yang akan diusung adalah yang mau menggandeng kader internal PDIP. "Tentu itu adalah prioritas utama, kita akan tawarkan kepada calon gubernur agar berpasangan dengan kader kita," katanya kepada wartawan Rabu (2/8/2017).

 

Namun demikian untuk menentukan siapa yang akan diusung PDIP pada Pilkada gubernur Riau terlebih dahulu melihat perkembangan politik di daerah. "Kita berkaca dengan Pilkada di daerah lain, ada PDIP yang memenangkan pilkada dan ada juga yang gagal. Untuk itu kita akan racik strategi sedemikian rupa tapi tetap memprioritaskan kader sendiri," tukasnya.

 

Sebagaiman diketahui DPD PDIP Provinsi Riau telah merekomendasikan lima nama bakal calon gubernur ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP). Kelima nama tersebut sebelumnya sudah mendaftar ke PDIP Riau.

 

"Dari eksternal ada lima nama yang kita rekomendasikan.

 

Selanjutnya, lima nama tersebut kata Kordias adalah Bupati Pelalawan HM.Harris, Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, Anggota DPR RI Lukman Edy, Anggota DPD RI Instiawaty Ayus, dan Bupati Indragiri Hulu Yopi Arianto.

 

Pertimbangan direkomendasikan lima nama tersebut adalah yang mengembalikan formulir pendaftaran, menyakinkan dirinya,  dan dinilai serius dan mampu untuk menjadi gubernur.

 

"Kita (DPD PDIP)  sebatas wawancara dan verifikasi data yang diberikan, kalau fit and proper test nanti dilakukan di DPP, dan nama-nama yang direkom tersebut akan akan dipanggil DPP,"   sebut Kordias Ketua DPDD PDIP Riau

 

Sebagaimana pemberitaan dikalangan media. Ada beberapa nama kader Internal PDIP mempunyai peluang digandeng diantara nama tersebut, Kordias Pasaribu, Suyatno Wakil Bupati Rokan Hilir, Zukri Misran dan Abu Nazar Politisi Muda PDIP Kampar.
(MN)


[Ikuti Seputar Riau Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar