Koramil 03/Mandau Bagikan Masker Gratis di Seputaran Jalan Sudirman Depan Kantor Camat Mandau

MANDAU, seputarriau.co -  TNI Koramil 03/Mandau laksanakan Protkes yang di pimpin Serma Agus Liadi dalam pelaksanaan himbauan penggunaan Masker sesuai protokol kesehatan yang dilaksanakan di jalan Sudirman, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis pada Selasa (19/04/2022) sekira pukul 09.00 Wib.


"Hari ini kami bagikan masker kepada masyarakat yang berada di sekitar jalan Sudirman tepatnya didepan Kantor Camat Mandau. Kegiatan pembagian masker tersebut dilaksanakan dalam rangka pencegahan penyebaran COVID-19 di wilayah Mandau pada umumnya dan khususnya Kota Duri serta menghimbau masyarakat selalu memakai masker disaat bepergian," ujar Kapten Arh Jemirianto melalui Babinsa yang bertugas.


TNI membagikan masker ke pengendara hingga pedagang yang berada di seputaran jalan Sudirman.Aparat juga memberikan himbauan agar masyarakat mentaati protokol kesehatan Covid-19.


"Sasaran kami dalam pembagian masker ini ialah masyarakat yang sedang mengisi ialah pedagang kaki lima, tukang parki,pengguna jalan baik itu roda dua maupun roda empat, para penumpang kendaraan umum," kata salah satu Babinsa.


Giat pembagian masker ini sehubungan dengan arahan dari Pemerintah untuk membagikan masker gratis kepada masyarakat karena meningkatnya kasus Covid-19 varian Omicron.


"Bagikan masker gratis ini kan terus kita lakukan setiap harinya," ujar Babinsa saat ditemui wartawan.


Sementara dalam pelaksanaan kegiatan tersebut masyarakat sangat antusias dalam pembagian masker gratis tersebut.


Dew


[Ikuti Seputar Riau Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar