Sambut Ulang Tahun PGRI di SDN 42 Pekanbaru

SDN 42 Pekanbaru
PEKANBARU, seputarriau.co - Menyambut HUT PGRI yang ke 70, disambut dengan kemeriahan, kedekatan, dan kebersamaan antar guru dan siswa di SDN 42 Pekanbaru. Antusias guru, pegawai, siswa dan orang tua siswa terlihat di acara ini.
 
Nurhasanah, S. Pd, selaku KEPSEK mengatakan sudah 3 tahun melaksanakan acara ultah PGRI dengan konsep yang meriah. "Sudah 3 tahun semenjak saya menjabat acara tahunan ini kita rayakan dengan meriah", Ujarnya.
 
Acara ini di hadiri 972 siswa, guru dan pegawai, juga para wali murid. Acara yang di buat dan di konsep oleh Kepsek ini dimeriahkan dengan diadakannya pentas seni seperti pembacaan puisi, karaoke, pentas drama dan acara menarik lainnya.
 
Nurhasanah menambahkan, sejauh ini SDN 42 mendapatkan prestasi yang sangat baik. "Selama tiga tahun saya membina sekolah ini, Alhamdulillah sekolah ini tingkat prestasinya semakin membaik, dan untuk kedepannya kami memiliki target untuk bisa berada di posisi teratas dari sekolah-sekolah SD lainnya di Pekanbaru", Jelasnya.
 
Nurhasanah menilai untuk mencapai peringkat teratas bukanlah hal yang mudah, butuh kerjasama dan saling mendukung satu sama lain. Jika ingin menjadi sekolah yang berprestasi kuncinya terletak pada pimpinan (Kepsek). Jika pimpinannya tidak baik maka impian itu tidak akan tercapai.
 
"Kunci dari berprestasinya sekolah atau tidak, itu semua tergantung dari yang memimpin sekolah (Kepsek) tersebut, jika pemimpin itu tidak melakukan hal yang tegas guna meningkatkan kedisiplinan dan ingin memperoleh prestasi terbaik untuk sekolah nya, maka tidak tertutup kemungkinan tidak mendapatkan prestasi, namun jika pemimpin yang tegas maka sebaliknya, prestasi terbaik untuk sekolahnya bisa di dapatkan.
 
Di HUT PGRI, Rabu (25/11), Nurhasanah berharap agar pemerintah bisa memperhatikan para generasi muda penerus guru-guru yang akan datang, untuk memberikan mereka lapangan pekerjaan terutama kepada lulusan sarjana ilmu pendidikan. *sr1* 


[Ikuti Seputar Riau Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar