Digital Entrepreneurship Bersama XL

Pekanbaru, seputarriau.co – Pusat Pengembangan Karir dan Alumni UIN SUSKA RIAU serta Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial yang bekerja sama dengan XL Axiata akan mengadakan acara seminar Digital Entrepreneurship yang bertemakan “From Riau to The World Class Level” pada hari Selasa (10/01/2017). 
 
Acara yang akan berlangsung di Gedung PKM UIN SUSKA RIAU ini akan di isi oleh pemateri yang sangat ahli dibidangnya, diantaranya Rektor Uin Suska, Vice Resident PT. XL Axiata West Region, Cerment Riau Pos Group, Marketing Director GRAB, CO Founder & COO KUDO, Head Of Business Development Line serta live performance by Terry.
 
Untuk mengikuti acara ini tidak dipungut biaya sepeserpun, setiap peserta akan mendapatkan Snack box dan sertifikat serta Doorprize dari XL Axiata. “Ini adalah kesempatan langka, kapan lagi bisa mendapatkan ilmu langsung dari pakarnya secara gratis” ujar Rahmat salah satu mahasiswa Uin Suska Riau, Jum’at (06/01/2017).
 
Dalam acara tersebut XL Axiata akan memberikan beasiswa senilai 20 Juta Rupiah kepada pihak Uin Suska serta akan ditanda tangani MoU antara Uin Suska Riau dengan PT. XL Axiata.
 
Penulis : Cahyo Putra Heriyantanto
 


[Ikuti Seputar Riau Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar